Untuk membuat sebuah game yang bagus, para pengembang game pastinya akan membutuhkan dana. Dan dana tersebut paling besar adalah berasal dari penjualan game. Jadi inilah alasan terbesar mengapa sebuah game harganya cukup mahal.
Namun daripada kamu mempergunakan game bajakan, rupanya ada cara lain untuk mendapatkan game baru dengan harga yang lebih murah. Bahkan kamu hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp 100 ribu saja. Mau tahu caranya?

Cuma Rp 100 Ribu Bisa Dapat Game Baru Yang Original Dari Steam

foto-engadget-100ribu1
Steam memiliki sebuah fitur yang bernama Family Sharing. Dengan fitur ini memungkinkan kamu untuk berbagi game original kepada anggota keluarga kamu yang lain. Misal kamu membeli sebuah game, maka adik kamu juga akan bisa memainkannya melalui fitur ini.
Namun rupanya fitur ini berfungsi tidak hanya untuk keluarga saja, bisa untuk teman-teman juga. Nah melalui cara inilah kita bisa mendapatkan sebuah game baru yang original dari Steam dengan harga yang lebih murah.
Banyak grup-grup gaming baik itu di Facebook atau forum, biasanya mereka patungan hingga sampai 10 orang. Jika sudah terkumpul uangnya, uang tersebut dibelikan sebuah game baru. Lalu game baru tersebut di-sharing melalui fitur Family Share.
foto-jalantikus-100ribu3
Apabila kamu malas untuk gabung grup dan patungan, kamu juga bisa membelinya melalui penjual game sharing. Biasanya para penjual membanderol harga gamenya hanya kisaran Rp 100 ribu saja.
foto-sugihhadi-100ribu2v
Nah itulah dia barusan trik untuk dapatkan game baru yang original dari Steam seharga Rp 100 ribu. Apakah kamu punya trik lain? Jika ada tinggalkan dikolom komentar ya, terimakasih.
Pastikan juga kamu membaca artikel terkait Steam atau tulisan menarik lain dari Putra Andalas.
Banner: Si Wallpaper HD

Post a Comment

Banner Kami

Comments system